System Pengapian - Belajar Otomotif

Breaking

Untuk menuju ke gudang ilmu dengan membaca untuk membuka pintu gudang melalui kunci dengan bertanya

System Pengapian

Ignition system dibangun untuk mendapatkan hasil daya motor yang baik, saat kapan memercikkan api di busi menentukan unjuk kerja/prestasi mesin. sehingga ukuran baik tidaknya sebuah sistem pengapian tergantung kepada tepat tidaknya waktu busi memercikkan apinya keruang bakar dan juga tergantung kepada kekuatan daya percik api karena bisa saja saat kompresi tinggi, percikan api melemah. 
Sistem pengapian pada zaman ini mengalami pengembangan yang sangat pesat sekali, sehingga saat ini kita membagi beberapa jenis pengapian antara lain:
  1. Sistem pengapian konvensional
  2. Sistem pengapian elektronik
    • Pengapian elektronik dengan kontak pemutus (TCI-K)
    • Pengapian elektronik tanpa kontak pemutus (TCI-i)
    • Pengapian elektronik dengan kondensator (CDI)
    • Pengapian elektronik dengan mikroprosesor
      • Pengapian mikroprosesor dengan distributor
      • Pengapian mikroprosesor tanpa distributor
Struktur diatas mempermudah dari awal kita mengidentifikasi berbagai tipe kendaraan, apakah menggunakan pengapian konvesional atau jenis elektronik

Tidak ada komentar: